Guillermo del Toro’s Pinocchio Raih Film Animasi Terbaik Oscar 2023

JAKARTA, KOMPAS.com – Kategori film animasi menjadi pilihan pertama yang diumumkan dalam Oscar 2023 yang digelar hari ini, Senin (13/3/2023).

Dwayne Johnson dan Emily Blunt menjadi pembaca dalam kategori Film Panjang Animasi Terbaik.

“Kami tahu bahwa acara ini baru saja dimulai. Tapi kami akan langsung mengumumkan Film Panjang Animasi Terbaik,” kata Emily Blunt.

Baca juga: 4 Fakta Menarik Nightmare Alley, Karya Sutradara Guillermo del Toro

Dalam kategori ini Pinocchio versi Guillermo del Toro menjadi yang terbaik.

Film yang juga diproduseri oleh Mark Gustafson, Gary Ungar, dan Alex Bulkley ini mengalahkan Marcel the Shell With Shoes On, Puss in Boots: The Last Wish, The Sea Beast, dan Turning Red.

Dalam pidato kemenangannya, Guillermo del Toro menyinggung bahwa film animasi kerap ditujukan untuk anak-anak.

Baca juga: Link Live Streaming Nonton Piala Oscar 2023

Namun sebenarnya film animasi adalah medium terbaik yang tak hanya untuk audiens muda.

“Ini sudah tertanam di pikiran banyak orang bahwa di industri film film animasi adalah genre untuk anak dan bukan medium untuk berkreasi tentang keindahan film dan seni,” kata del Toro.

Guillermo del Toro memiliki rencana untuk melanjutkan karyanya di bidang animasi, khususnya stop-motion seperti Pinnochio.

del Toro akan mengadaptasi novel The Buried Giant karya Kazuo Ishiguro untuk karya selanjutnya.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.







Selengkapnya


Posted

in

by

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *