Wasiat Dorce Gamalama Ingin Dimakamkan sebagai Wanita Muslimah

Jakarta, Insertlive

Dorce Gamalama meninggal dunia di RSPP Simprug, Jakarta, pada pukul 7.30 WIB, Rabu (16/2). Ia tutup usia dengan kondisi terpapar COVID-19 dan akan dimakamkan sesuai protokol pandemi.

Mendiang Dorce sempat membuat wasiat soal prosedur pemakaman menjelang ajalnya. Ia mengaku ingin dimakamkan selayaknya wanita muslimah.

“Ya sebagai saya sekarang. Karena setelah saya operasi, saya punya kelamin perempuan, mandikan saya dengan perempuan, sebagai perempuan,” kata Dorce Gamalama saat berbincang dengan Denny Sumargo di YouTube yang dikutip pada Rabu (16/2).


Meski begitu, wasiat Dorce yang ingin dimakamkan sebagai wanita ini menuai kontroversi dan pertentangan dari sejumlah pihak. Keinginan itu dianggap melanggar syariat Islam karena Dorce sebetulnya bukan wanita tulen.

Dorce sempat angkat bicara perihal kontroversi soal wasiatnya. Ia merasa tak ada satu pun pihak yang berhak untuk menghakiminya terutama soal prosedur pemakaman.

“Kepada kiai dan ustaz yang menerangkan kematian saya, yang memandikan saya, menguburkan saya, biarkanlah keluarga saya yang akan mengurus saya. Mau kain kafannya tujuh lapis, delapan lapis, saya serahkan kepada yang mengurus, silakan keluarga saya yang mengurus,” kata Dorce.

“Mau laki-laki boleh, perempuan boleh siapa saja boleh, jadi kiai yang udah terkenal jangan memberikan komentar yang kurang baik harusnya Anda memberikan suguhan dan imbauan kepada seseorang siapa pun karena saya seorang manusia yang memiliki tanggung jawab,” tutupnya.

(ikh)


Tonton juga video berikut:




Selengkapnya

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *