Wakil Indonesia Habis, RRQ Hoshi & ONIC Esports Jadi Penonton Grand Final M4 World Championship

TRIBUNNEWS.COM – Kejuaraan dunia Mobile Legends yang bertajuk M4 World Championship telah memasuki babak Grand Final, Minggu (15/1/2023) hari ini.

Pada Grand Final M4 World Championship tidak ada wakil Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah.

Semula Indonesia mengirimkan dua wakil untuk M4 World Championship yakni RRQ Hoshi bersama ONIC Esports.

Jadwal Lower Bracket M4 World Championship hari ini, Sabtu (14/1/2023), menyajikan duel sesama tim asal Indonesia antara RRQ Hoshi ONIC Esports, mulai pukul 14.00 WIB.
Jadwal Lower Bracket M4 World Championship hari ini, Sabtu (14/1/2023), menyajikan duel sesama tim asal Indonesia antara RRQ Hoshi ONIC Esports, mulai pukul 14.00 WIB. (Kolase Instagram)

Baca juga: Hasil Knockout Stage M4 World Championship, Sabtu 14 Januari: RRQ Hoshi & ONIC Esports Ambyar

Namun perjuangan RRQ Hoshi maupun ONIC Esports tidak mampu mencapai Grand Final M4 World Championship.

Seperti ONIC Esports yang mengakhiri M4 World Championship sebagai jawara keempat.

ONIC Esports berhak mendapatkan juara keempat setelah kalah dari RRQ Hoshi di Lower Bracket.

Sementara RRQ Hoshi menyegel juara ketiga M4 World Championship seusai dikalahkan ECHO asal Filipina.

Dengan demikian, RRQ Hoshi beserta ONIC Esports hanya akan menjadi penonton Grand Final M4 World Championship yang mempertemukan dua tim asal Filipina.

Perebutan pemenang Grand Final M4 World Championship menyajikan pertarungan Blacklist International melawan ECHO.

Perjalanan Wakil Indonesia di M4 World Championship

Datang ke M4 World Championship sebagai wakil Indonesia, ONIC Esports dengan RRQ Hoshi tampil apik di babak fase grup.

Keduanya kompak mengakhiri fase grup M4 World Championship dengan raihan 2 kemenangan dan 1 kekalahan.

Hasil ini membawa ONIC Esports dan RRQ Hoshi ke Knockout Stage M4 World Championship melalui jalur Upper Bracket.

Nah pada Upper Bracket, ONIC Esports menjalani pertandingan pertama dengan kemenangan 3-0 dari Falcon Esports (Myanmar).

Selengkapnya


Posted

in

by

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *