Viral Wanita Dilarang Masuk RS karena Pakai Celana Pendek, Kenapa?

Jakarta, Insertlive

Media sosial belum lama ini dihebohkan dengan unggahan video yang memperlihatkan seorang wanita dilarang masuk ke rumah sakit karena menggunakan celana pendek.

Pada video unggahan akun Twitter bernama @jan_1513 itu tampak seorang wanita paruh baya mengenakan celana yang panjanganya di bawah lutut hendak masuk ke rumah sakit. Namun, seorang petugas keamanan melarangnya masuk.

“Bibi ini pakai celana pendek, orang ini (satpam) tidak mengizinkan masuk,” ucap pria yang merekam video tersebut.


Petugas keamanan yang melarang wanita tersebut masuk langsung mengklarifikasi ucapan pria yang merekam kejadian itu.

Ia mengatakan bahwa peraturan rumah sakitlah yang melarang pengunjung menggunakan celana pendek.

Video tersebut sontak viral hingga disaksikan lebih dari 300 ribu orang.

Melansir Malay Mail, kejadian tersebut terjadi di Rumah Sakit Tengku Ampuan Afzan (HTAA), Malaysia.

Direktur Kesehatan Pahang Datuk Nor Azimi Yunus pun telah memberikan tanggapannya terhadap video tersebut.

Ia menyebut insiden itu merupakan kesalahpahaman petugas keamanan tentang aturan berpakaian di rumah sakit.

“Selama ini, tidak ada masalah bagi pengunjung yang berpakaian sedemikian rupa untuk masuk pada jam berkunjung, kecuali berpakaian tidak sopan,” kata Dr Nor Azimi, dikutip dari Malay Mail.

“HTAA sudah mengambil langkah yang tepat untuk membuat petugas keamanan memahami bahwa mereka tidak boleh mengambil tindakan penegakan hukum tanpa instruksi resmi dari rumah sakit,” jelasnya.

Lebih lanjut, dr Nor Azimi Yunus akan memastikan kejadian serupa tidak akan terulang lagi.

(KHS/and)



Tonton juga video berikut:




Selengkapnya


Posted

in

by

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *