Viral Janda Diam-diam Nikahi Eks Mertua Beda 42 Tahun, Polisi Sampai Terlibat

Jakarta

Jodoh memang tak ada yang bisa menebak. Meski berbeda usia yang cukup jauh, namun jika sudah cinta dan memang berjodoh maka bukan tak mungkin keduanya akan dipersatukan, seperti kisah yang satu ini.

Dilansir dari India TV, seorang janda berusia 28 tahun menikah dengan kakek berusia 70 tahun. Lebih mengejutkannya lagi sang kakek rupanya ialah mantan mertua wanita tersebut.

Sang kakek yang diketahui bernama Kailash Yadav sendiri bekerja di kantor polisi Barhalganj, India. Ia sudah kehilangan istrinya 12 tahun yang lalu. Putra ketiganya yang merupakan suami dari istrinya saat ini juga telah meninggal.

Setelah sang putra meninggal Yadav kemudian meminta menantunya, Pooja untuk menikah lagi. Pooja pun sempat kembali menikah namun gagal. Pernikahan keduanya itu berujung perpisahan.

Usai kembali menjanda, Pooja malah memutuskan pulang ke rumah mantan suami pertamanya di desa Chhapia Umaro, Uttar Pradesh, India. Ia tinggal bersama mantan mertuanya, Yadav yang kemudian secara diam-diam dinikahinya.

Awalnya tak ada yang mengetahui pernikahan Yadav dan Pooja sampai akhirnya foto-foto pernikahan mereka tersebar dan menjadi viral. Orang-orang di sekitarnya pun menjadi penasaran dan ingin tahu apa yang sebenarnya terjadi.

Karena hal itu pernikahan Yadav dan Pooja sampai harus diselidiki oleh pihak kepolisian. Pihak kepolisian ingin mencari tahu motif di balik pernikahan keduanya.

Simak Video “Hotman Paris Sebut Norma Risma Tak Lagi Cinta Rozy Zay
[Gambas:Video 20detik]
(vio/vio)



Selengkapnya

Leave a Reply

Detik-detik Satpam Digigit Ular di Perumahan Elite Terekam Kamera Small Earthquake Rattles South Bay Near Milpitas Cantik Emma Stone yang Baru Saja Menikah Mobil Terbang Fenomena Halo Matahari di Langit Jawa Timur Prewedding Terbaru Nikita Willy & Bos Blue Bird Desa Nelayan Paling Nyentrik Dunia Kelebihan Tes COVID oleh Anjing Dibanding PCR Rumah Orang Terkaya Dunia Aksi Protes Perubahan Iklim Global di Berbagai Negara