Usai Bunuh Suami, Wanita di Sultra Tewas Minum Racun

Kolaka Timur

Informasi berikut ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapapun melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu, seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan.

Perempuan berinisial IS (55) membunuh suaminya berinisial TA (58) di Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara (Sultra). Setelah itu, IS bunuh diri dengan meminum racun.

Dilansir detikSulsel, TA tewas dibacok istrinya IS saat tengah tidur. Korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan luka robek di perut, leher, dada dan lutut.

Setelah kejadian itu pelaku ditemukan keluarga berada di bawah rumah kebun lainnya, bukan rumah TKP. Saat itu, kondisi IS lemas usai diduga meminum racun.

“Terduga pelaku IS dilakukan perawatan di Puskesmas karena yang bersangkutan setelah melakukan KDRT (membunuh suaminya) meminum racun,” kata Kapolres Kolaka Timur AKBP Yudhi Palmi kepada detikcom, Rabu (24/5/2023).

Korban dinyatakan tewas oleh tim dokter Puskesmas Lambandia pada Selasa (24/5) malam usai dilakukan perawatan.

“IS meninggal dunia dan telah dipastikan oleh dokter umum sekitar pukul 24.00 Wita,” bebernya.

Simak selengkapnya di sini.

(aik/mae)

Selengkapnya

Leave a Reply

Detik-detik Satpam Digigit Ular di Perumahan Elite Terekam Kamera Small Earthquake Rattles South Bay Near Milpitas Cantik Emma Stone yang Baru Saja Menikah Mobil Terbang Fenomena Halo Matahari di Langit Jawa Timur Prewedding Terbaru Nikita Willy & Bos Blue Bird Desa Nelayan Paling Nyentrik Dunia Kelebihan Tes COVID oleh Anjing Dibanding PCR Rumah Orang Terkaya Dunia Aksi Protes Perubahan Iklim Global di Berbagai Negara