Segini Suhu Air yang Pas untuk Cuci Muka agar Kulit Bebas Masalah

Jakarta, Insertlive

Cuci muka merupakan sebuah tahapan dasar untuk menjaga kesehatan kulit wajah. Membersihkan wajah dengan cuci muka harus kamu lakukan dengan baik dan benar.

Kamu harus mencuci muka setidaknya dua kali sehari lalu jangan lupakan cuci muka setelah aktivitas seharian di luar rumah. Apalagi setelah make up menempel seharian, jangan lewatkan cuci muka sebelum tidur. Lalu cuci muka yang baik dan benar bisa kamu lakukan dengan memperhatikan suhu air yang kamu gunakan.

Mungkin di antara kamu sering kebingungan nih, lebih baik cuci muka dengan air panas atau air dingin. Yuk, simak penjelasan InsertLive berikut.


Suhu Air Panas yang Pas untuk Cuci Muka

Cuci muka menggunakan air dengan suhu yang baik akan memudahkan kamu untuk memperoleh kulit wajah yang sehat. Apalagi ketika kamu sedang menggunakan rangkaian perawatan wajah. Kamu harus menggunakan air dengan suhu yang pas agar produk kecantikan yang kamu gunakan dapat terserap dengan maksimal.

Jika kamu menggunakan air panas untuk mencuci muka, kulit kamu akan menjadi lebih kering daripada biasanya. Air panas tidak baik digunakan untuk cuci muka pada kulit berminyak maupun kulit kering. Untuk kulit berminyak, air panas bisa membuat kulit memproduksi lebih banyak minyak. Lalu untuk kulit kering, air panas bisa membuat kondisi kulit kamu menjadi lebih kering.

Mencuci muka dengan air panas juga bisa merusak jaringan kulit (skin barrier). Sehingga kulit bisa menjadi lebih sensitif ketika terkena panas matahari, debu, dan polusi. Bahkan cuci muka dengan air panas juga bisa menimbulkan breakout pada wajah.

Lalu bagaimana jika cuci muka menggunakan air dingin? Air dingin memang akan membuat kamu segar untuk melaksanakan aktivitas di pagi hari. Namun, American Academy of Dermatology (AAD) mengatakan bahwa menggunakan air dingin tidak efektif untuk membersihkan kotoran pada wajah.

Zat pada air dingin dapat menghilangkan bengkak pada wajah dan membuat wajah menjadi terlihat segar, tapi zat ini juga bisa membuat pori-pori pada kulit menjadi tertutup. Sehingga bakteri dan kotoran dapat tersumbat di dalam pori-pori. Jika sudah begini, maka jerawat akan dengan mudah muncul di permukaan kulit.

Air hangat merupakan air yang paling ideal untuk cuci muka. Penggunaan air hangat untuk cuci muka juga sudah direkomendasikan oleh American Academy of Dermatology, yang mengatakan bahwa air hangat dapat membuat hasil cuci muka bisa bersih maksimal dan menciptakan kulit wajah yang sehat.

Air hangat bisa membantu produk cuci muka kamu berfungsi dengan maksimal, menghilangkan kotoran pada wajah, dan membuat produksi minyak pada kulit menjadi seimbang.




Young woman washing her face and hands with clean water at morningYoung woman washing her face and hands with clean water at morning/ Foto: iStock

Cara Cuci Muka yang Benar

Cuci muka memang kelihatannya mudah untuk dilakukan, tapi ternyata perlu perhatian khusus, lo. Kamu harus pastikan wajah kamu bersih dan terlembapkan dengan baik setelah cuci muka.

Berikut InsertLive rangkum lima step cara cuci muka yang benar menurut The Meredith Vieira Show secara detail.

Step 1: Bersihkan wajah dengan menggunakan air hangat dan produk cuci muka yang cocok dengan wajahmu. Kamu bisa gunakan sabun cuci muka berbahan dasar krim agar kulit bisa terhidrasi dengan sempurna. Lalu untuk membersihkan make up, lebih baik gunakan sabun cuci muka berbahan dasar gel agar make up terhapus dengan baik.

Step 2: Gunakan kapas berbentuk bulat untuk mengaplikasikan toner pada wajah dan usapkan toner pada bagian wajah yang perlu saja. Misal pada t-zone yang berminyak pada wajah. Namun, jika area yang dibutuhkan banyak, kamu bisa gunakan kapas biasa.

Step 3: Gunakan serum untuk membuat kulitmu terlihat lebih bersih dan sehat. Kamu bisa gunakan serum yang dapat mengatasi masalah pada kulit kamu misal anti-aging serum, moisturizing serum, redness serum, dan sebagainya.

Step 4: Jika kamu hendak beraktivitas di luar rumah, kamu jika bisa gunakan moisturizer yang sudah memiliki kandungan SPF agar kulit bisa terlindungi dari polusi dan sinar matahari.

Step 5: Jangan lupakan eye cream agar area mata juga dapat terlihat lebih bersih dan terlindungi dari sinar matahari. Untuk menggunakan make up, tunggu beberapa waktu terlebih dahulu sampai eye cream mengering.

Langkah-langkah mencuci muka tersebut bisa kamu sesuaikan dengan waktu membersih muka. Jika kamu mengaplikasikan langkah mencuci muka tersebut dengan benar, wajah kamu akan terlihat lebih bersih, sehat, dan glowing.

Pastikan kamu menggunakan air hangat untuk cuci muka agar wajah bisa bersih secara optimal. Kamu juga harus menggunakan produk cuci muka dan pembersih wajah yang cocok dengan kulitmu. Pastikan produk yang kamu pakai sesuai dengan masalah kulit yang sedang kamu alami. Jangan sampai pemakaian produk membuat kulitmu menjadi tidak sehat dan timbul breakout atau bahkan sampai merusak skin barrier kamu.

Selain cuci muka yang baik dan benar, jangan lupa untuk menjaga pola hidup kamu menjadi lebih sehat, ya.

(Nabila Sahma/and)


Tonton juga video berikut:




Selengkapnya

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *