Pihak Skincare T Minta Mayang Buktikan Wajahnya Breakout karena Pakai Produk Mereka

JAKARTA, KOMPAS.com – Pihak skincare berinisial T yang melaporkan Mayang meminta adik Vanessa Angel itu membuktikan bahwa wajahnya mengalami breakout lantaran menggunakan produk mereka.

Kuasa hukum pihak skincare T, Machi Ahmad menuturkan permintaan tersebut dalam konferensi pers, Selasa (12/4/2022).

“Dia juga harus membuktikan apakah breakout itu karena produk klien kami atau bukan. Dia harus buktikan itu,” ujar Machi Ahmad di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat didampingi direktur perusahaan skincare T, Gill Gladys.

Machi bersama Gill Gladys telah membuat laporan menyangkut dugaan tindak pidana penghinaan dan pencemaran nama baik yang dilakukan Mayang ke Polda Metro Jaya, Senin (11/4/2022).

Baca juga: Pihak Skincare T Masih Tunggu Itikad Baik Mayang

Mayang disangkakan dengan pasal 27 ayat 3 jo pasal 45 ayat 3 UU No.19 tahun 2016 tentang Perubatan atas UU 11 tahun 2008 mengenai Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE), dan juga pasal 310 dan 311 KUHP.

Laporan ini dibuat lantaran pihak skincare T telah membuka kesempatan untuk Mayang agar datang bertemu untuk menyelesaikan permasalahan secara baik-baik.

“Kita welcome. Kenapa enggak coba dulu pakai dulu produk 30 hari. Tapi enggak ada itikad baik dan saya malah disomasi dua kali. Akhirnya, kita kirim somasi juga dua kali sampai akhirnya ke jalur hukum,” jelas Gill Gladys.

Dalam kesempatan itu, Gill Gladys lantas menjelaskan kronologi kasusnya dengan Mayang.

Baca juga: Mayang Adik Vanessa Angel Dilaporkan ke Polisi karena Unggahan soal Skincare

Menurutnya, Mayang membeli sepaket skincare T seharga Rp 230 ribu yang berisi empat produk, yakni facial wash, toner, day cream, dan night cream pada 24 Maret 2022.

Enam jam setelah produk diterima, Mayang membuat unggahan di Instagram yang memperlihatkan wajahnya merah jerawatan.

Dua hari kemudian Mayang membuat video dan mengatakan mau membeberkan detail dari produk yang dipakainya.

Nama akun Instagram produk skincare T lantas disebutkan dalam unggahan Mayang.

Baca juga: Mayang Review Skincare T yang Berujung Somasi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Selengkapnya

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *