Pesta Kembang Api Iringi Diskoria di Panggung Big Bang Jakarta 2022

JAKARTA, KOMPAS.comPesta kembang api mewarnai penampilan Diskoria di panggung musik Big Bang 2022 edisi Ramadhan, Minggu (1/5/2022).

Pesta kembang api tersebut menyambut malam takbiran, yang saat itu bertepatan dengan penampilan Diskoria.

Di sela penampilannya, Diskoria berhenti dan menyaksikan kembang api yang bernyala-nyala di atas panggung.

Gemuruh suara penonton dan tepuk tangan pun mengiringinya.

Baca juga: Juicy Luicy Siap Temani Momen Lebaran di Big Bang Jakarta 2022

Merdi Simanjuntak dan Fadli Aat pun mengungkap kebahagiaannya bisa tampil di malam takbiran.

“Manggung pertama nih di konser Big Bang, di malam takbiran. Habis nonton konser, jangan lupa takbiran ya,” kata Merdi.

Selain Diskoria, kemeriahan panggung Idul Fitri Big Bang juga menampilkan musisi Aldrian dan Rayhan Noor.

“Selamat Lebaran teman-teman, Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin. Maaf maafan yuk,” ujar Rayhan di sela penampilannya.

Baca juga: Big Bang Ramadhan 2022 Hari Ketiga, Kerispatih dan Kahitna Ajak Penonton Bernostalgia hingga Karaoke Bersama

Pemukulan beduk juga dilakukan oleh Novry AD Hetharia selaku direktur operasional PT. ExpoIndo Jaya.

Sebagai informasi, Big Bang malam ini, Senin (2/5/2022) dimeriahkan oleh penampilan Juicy Luicy. Keesokan harinya, solois Danilla Riyadi juga bakal tampil di panggung Big Bang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Selengkapnya

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *