Motor Petugas Kebersihan Dicuri Saat Nyapu, Bobby: Tindak Tegas Pelaku

Medan

Wali Kota Medan Bobby Nasution angkat bicara soal petugas kebersihan Kota Medan kehilangan motor saat menyapu jalanan. Bobby meminta polisi menindak tegas pelaku.

“Kita sudah komunikasi dengan pihak keamanan untuk bisa benar-benar ditindak secara tegas,” kata Bobby kepada wartawan, Rabu (5/1/2022).

Bobby menyebutkan sesuai visi-misinya, dia bakal memasang CCTV di sudut kota. Tujuannya, untuk memantau pergerakan para pelaku kejahatan.

“Dan ini sebagai visi-misi kita kemarin bagaimana setiap sudut di wilayah Kota Medan bisa kita pantau melalui CCTV,” ujar Bobby.

Bobby akan membuat aturan tersendiri soal CCTV tersebut. Dia bakal berkolaborasi dengan masyarakat agar CCTV yang ada di depan rumah masyarakat terkoneksi hingga bisa melakukan pemantauan.

“Ini juga nanti akan kita buat aturannya agar CCTV-CCTV yang ada di wilayah Kota Medan walaupun CCTV milik masyarakat yang ada di depan-depan rumah bisa terkoneksi agar bisa kita pantau. Jadi (setiap) sudut para pelaku kriminal ini bisa kita pantau secara keseluruhan,” ujar Bobby.

Sebelumnya, pencurian sepeda motor terjadi pada petugas kebersihan di Medan. Korban bernama Rahma Hasibuan dibegal, lalu motornya dibawa lari. Peristiwa itu pun viral di media sosial.

Dilihat detikcom, Senin (3/1), dalam unggahan disebutkan Rahma dibegal di Jalan Pinus, kompleks DPR, Medan Timur. Dalam unggahan itu dilampirkan foto Rahma dengan kondisi wajah penuh luka lebam. Rahma disebut sudah membuat laporan terkait peristiwa ini.

“Alhamdulillah Pak Asmum Kota Medan dan Pak Camat Medan Timur langsung menjenguk ibu petugas kebersihan di Rumah Sakit Imelda,” demikian narasi dalam unggahan itu.

Camat Medan Timur Noor Alfi Pane saat dimintai konfirmasi mengatakan peristiwa itu terjadi pada Minggu (2/1). Alfi mengatakan korban dibegal pada pukul 06.00 WIB.

“Pagi jam 06.00 WIB, saat mau kerja di Kelurahan Bengkel,” ucap Alfi.

Selengkapnya


Posted

in

by

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *