Mobil Land Rover Milik Johnny G Plate Disita Kejagung, Eks Menkominfo Itu Benarkah akan Dimiskinkan?



TRIBUN-VIDEO.COM – Kejaksaan Agung menyita sejumlah kendaraan dan bidang tanah milik para tersangka korupsi menara base transceiver station (BTS) 4G dan infrastruktur Bakti Kominfo.

Satu di antaranya adalah mobil Land Rover milik Johnny G Plate.

Benarkah mantan Menteri Komunikasi dan Informatika itu akan dimiskinkan?

Penyitaan mobil Land Rover milik Johnny G Plate itu dibenarkan oleh Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Ketut Sumedana pada Rabu (24/5/2023).

Ia menyebut bahwa mobil yang disita adalah Land Rover tipe R Rover Velar 2 OLAT Model Jeep.

Nomor polisi dari mobil putih metalik milik Plate tersebut yakni B 10 HAN.

Mobil itu dibeli oleh Plate di tahun 2021.

“(Disita dari) Tersangka JGP, satu unit mobil Land Rover tipe R. Rover Velar 2 OLAT Model Jeep S.C. HDTP Nomor Registrasi B 10 HAN warna putih metalik Tahun 2021,” kata Ketut dalam keterangannya, Rabu (24/5/2023).

Selain barang milik Johnny G Plate, Kejagung juga menyita lima kendaraan dan satu bidang tanah dari tersangka lainnya, Anang Achmad Latif (AAL), yang pernah menjabat mantan Direktur Utama (Dirut) Bakti Kominfo.

Kejagung pun juga melakukan penyitaan terhadap dua kendaraan dan satu bidang tanah atas nama tersangka Galubang Menak (GMS) yang pernah menjabat Direktur Utama PT Mora Telematika Indonesia.

Terakhir, penyidik juga menyita dua bidang tanah dari tersangka Irwan Hermawan (IH) yang pernah menjabat Komisaris PT Solitech Media Sinergy.

Aset-aset yang disita itu, akan menjadi barang bukti dari masing-masing tersangka.

Adapun dalam kasus ini, Kejagung menetapkan tujuh orang menjadi tersangka korupsi.

Sementara itu, selain terjerat kasus korupsi, Kejagung juga membuka peluang untuk menjerat Plate dalam Kasus Pencucian Uang.

Melalui sangkaan TPPU, para tersangka atau pelaku berpotensi dimiskinkan.

Selain itu, aset para tersangka akan ditelusuri, jika ada yang berkaitan dan berasal dari tindak pidana korupsi pasti disita.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Kejagung Sita Mobil Land Rover Milik Johnny G Plate Terkait Kasus Korupsi BTS 4G Bakti Kominfo”, Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2023/05/24/19013091/kejagung-sita-mobil-land-rover-milik-johnny-g-plate-terkait-kasus-korupsi.
Penulis : Rahel Narda Chaterine
Editor : Bagus Santosa

Host: Alexa Dhea
VP: Dedhi Ajib 

#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews

source

Leave a Reply

Detik-detik Satpam Digigit Ular di Perumahan Elite Terekam Kamera Small Earthquake Rattles South Bay Near Milpitas Cantik Emma Stone yang Baru Saja Menikah Mobil Terbang Fenomena Halo Matahari di Langit Jawa Timur Prewedding Terbaru Nikita Willy & Bos Blue Bird Desa Nelayan Paling Nyentrik Dunia Kelebihan Tes COVID oleh Anjing Dibanding PCR Rumah Orang Terkaya Dunia Aksi Protes Perubahan Iklim Global di Berbagai Negara