KOMPAS.com – Lionsgate mengumukan akan merilis edisi terbaru film Kill Bill dalam format 4K dan remaster.
Perilisan itu bertepatan dengan peringatan 20 tahun film karya Quentin Tarantino itu pada akhir tahun 2023.
Belum ada kabar tentang tambahan apa atau perubahan yang terjadi dalam versi itu nantinya.
Perilisan ulang Kill Bill terungkap ketika Lionsgate mengumukan pendapatan triwulanannya.
Lionsgate juga telah mendapatkan hak distribusi untuk film Kill Bill dan Jackie Brown.
Selain itu, Lionsgate juga memiliki hak atas Reservoir Dogs, Inglorious Basterds, Django Unchained, The Hateful Eight, dan Death Proof.
Sebagian besar film tersebut awalnya dirilis oleh The Weinstein Company atau Miramax.
Beberapa dari film tersebut kemudian dijual setelah perusahaan Weinstein bangkrut lantaran pendirinya Harvey Weinstein dituduh melakukan pelecehan seksual.
Film terbaru Tarantino, Once Upon a Time in Hollywood, dirilis oleh Sony Pictures.
Tarantino akan mendapatkan hak cipta yang untuk film peraih Oscar itu setelah 30 tahun.