Kemenangan Akan Jadi Milik Ukraina!

Kiev

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky memiliki pesan khusus untuk rakyatnya saat invasi militer Rusia memasuki hari ke-100 pada Jumat (3/6) waktu setempat. Ditegaskan Zelensky bahwa militer Ukraina akan mampu menangkal invasi Rusia.

“Kemenangan akan menjadi milik kita,” tegas Zelensky dalam pesan videonya menandai 100 hari invasi Rusia ke Ukraina pada Jumat (3/6) waktu setempat dan dilansir AFP, Sabtu (4/6/2022).

Zelensky tampil bersama Perdana Menteri (PM) Denys Shmyhal dan penasihat kepresidenan Mykhaylo Podolyak dalam pesan video itu. Video itu mengingatkan pada pesan video yang mereka posting di luar gedung pemerintahan Ukraina saat awal-awal invasi Rusia pada akhir Februari lalu, dengan pesan menjanjikan untuk tetap berada di dalam wilayah Ukraina.

“Para pemimpin faksi parlementer ada di sini, kepala staf kepresidenan ada di sini, Perdana Menteri Ukraina (Denys) Shmyhal ada di sini, (penasihat kepresidenan Mykhaylo) Podolyak ada di sini, Presiden ada di sini. Tim kita jauh lebih besar,” ucap Zelensky dalam pesannya.

“Angkatan Bersenjata Ukraina ada di sini. Yang terpenting, rakyat kita, rakyat negara ini, ada di sini,” imbuhnya.

“Kita telah mempertahankan Ukraina selama 100 hari. Kemenangan akan menjadi milik kita. Kemuliaan bagi Ukraina,” tegas Zelensky.

Saat invasi Rusia memasuki hari ke-100 pada Jumat (3/6) waktu setempat, pertempuran terus berlanjut di wilayah Ukraina bagian timur. Pasukan Moskow berupaya memperketat cengkeraman mereka atas wilayah Donbas, yang kini menjadi fokus serangan.

Otoritas Ukraina sebelumnya mengumumkan Rusia telah menguasai sedikitnya seperlima atau 20 persen wilayah Ukraina, termasuk Crimea dan sebagian wilayah Donbas yang dicaplok Rusia tahun 2014 lalu.

(nvc/idh)

Selengkapnya


Posted

in

by

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *