Jepang dan India Latihan Militer Pertahanan Udara Bersama di Dekat Tokyo

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, TOKYOJepang dan India telah memulai latihan militer bersama bertajuk Veer Guardian di sekitar Kota Tokyo untuk meningkatkan keterampilan taktis dan teknis serta memperdalam kerja sama pertahanan bilateral.

Pernyataan ini disampaikan Pasukan Bela Diri Udara Jepang (JASDF) pada Senin kemarin.

Dikutip dari Sputnik News, Selasa (17/1/2023), latihan berlangsung di pangkalan militer Detasemen Hyakuri Sayap Penyelamat Udara yang terletak di prefektur Ibaraki Jepang dan di pangkalan udara Iruma di Prefektur Saitama.

“Latihan tersebut melibatkan empat pesawat tempur Mitsubishi F-2 Jepang dan empat pesawat tempur taktis McDonnell Douglas F-15 Eagle Amerika Serikat (AS),” kata JASDF.

Di latihan militer bersama ini India menyiapkan 150 personel militer, empat pesawat tempur multirole Sukhoi Su-30MKI Rusia dan dua pesawat angkut besar Boeing C-17 Globemaster III buatan AS.

Baca juga: China Kembali Gertak Taiwan, Gelar Latihan Perang Libatkan 57 Pesawat Tempur dan Empat Kapal

Menurut militer Jepang, latihan militer gabungan ini akan berlangsung hingga 26 Januari mendatang.

Selengkapnya


Posted

in

by

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *