Gerindra Bongkar Isi Pertemuan Jokowi-Prabowo di Bogor



Partai Gerindra mengungkapkan isi pertemuan antara Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Bogor pada Kamis (25/5/2023).

Juru Bicara Pemenangan Pemilu Partai Gerindra Budisatrio Djiwandono, mengatakan Prabowo bertemu Jokowi sebagai Menteri Pertahanan. Adapun Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman, juga menegaskan bahwa Prabowo dipanggil Jokowi sebagai Menhan.

Dia mengatakan, tidak semua isi pertemuan antara Presiden dengan menterinya bisa dipublikasikan. Habiburokhman mengaku dirinya tidak tahu, apakah Prabowo dan Jokowi membahas soal capres-cawapres atau tidak dalam pertemuan itu.

Menurutnya, Gerindra tidak mendapat informasi lebih jauh terkait ada atau tidaknya perbincangan Pemilu 2024 dalam pertemuan mereka.

Simak selengkapnya dalam video berikut.

Video Jurnalis: NIS, HAM, DEW

Penulis: Adhyasta Dirgantara

Penulis Naskah: David Satya Putra

Narator: David Satya Putra

Video Editor: David Satya Putra

Produser: Khairun Alfi Syahri MJ

Musik: The Expanse – Marshall Watson Music

#JernihkanHarapan

Artikel ini bisa dilihat di : https://video.kompas.com/watch/610426/gerindra-bongkar-isi-pertemuan-jokowi-prabowo-di-bogor

source

Leave a Reply

Detik-detik Satpam Digigit Ular di Perumahan Elite Terekam Kamera Small Earthquake Rattles South Bay Near Milpitas Cantik Emma Stone yang Baru Saja Menikah Mobil Terbang Fenomena Halo Matahari di Langit Jawa Timur Prewedding Terbaru Nikita Willy & Bos Blue Bird Desa Nelayan Paling Nyentrik Dunia Kelebihan Tes COVID oleh Anjing Dibanding PCR Rumah Orang Terkaya Dunia Aksi Protes Perubahan Iklim Global di Berbagai Negara