Ganjar Marah-marah Soal Guru Bully Murid Karena Tak Pakai Jilbab: Ingat Anda Berhadapan dengan Saya!



TRIBUN-VIDEO.COM – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo marah saat merespons aksi perundungan yang dilakukan seorang guru SMA terhadap muridnya di Sumberlawang, Sragen, Jawa Tengah.

Ia tegas menindak oknum guru tersebut dan tak akan segan melakukan pemecatan.

Pasalnya, menurutnya Ganjar fungsi guru seharusnya memberikan bimbingan dan bukannya mendikte apalagi merundung siswa.

Korban perundungan itu adalah S (15) siswi kelas X SMA Negeri 1 Sumberlawang, Kabupaten Sragen.

menajdi korban perundungan dari guru matematikanya gegara tak berjilbab.
Gubernur Jawa Tengah itu menyebut pihaknya sudah mengurus kasus itu.

Dirinya telah mengambil tindakan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jateng.

Ganjar menyebut pihaknya sudah meminta guru yang bersangkutan, SN (54) untuk menandatangani surat pernyataan.

Ganjar mengaku bakal memecat guru tersebut jika mengulangi perbuatannya.

Ditemui di gedung Gradikha Bhakti Praja, Semarang, Jawa Tengah, Senin (14/1/2022), ia menekankan bahwa perundungan tidak boleh dilakukan dengan alasan apa pun, apalagi oleh seorang guru.

Pasalnya, guru seharusnya menjadi pihak yang mengayomi dan mendampingi siswa untuk berkembang.

Bukannya memiliki agenda tersembunyi dan justru menjadi inisiator untuk mengucilkan siswa.

Ketua PP Kagama ini mengatakan telah berulangkali mengingatkan masalah perundungan di lingkungan sekolah.

Ganjar Pranowo memperingatkan tak akan menoleransi jika ada pelanggaran serupa lagi.

Dalam pemberitaan sebelumnya, Siswi SMA Negeri 1 Sumberlawang, Kabupaten Sragen, S (15), diduga menjadi korban perundungan karena tidak memakai jilbab.

Sampai saat ini S enggan masuk sekolah lantaran merasa takut.

Orang tua S, AP, mengungkapkan, setelah kejadian tersebut, anaknya masih mau berangkat ke sekolah.

Namun, karena diduga dirundung oleh kakak kelas, S minta dijemput pulang dan enggan masuk sekolah lagi.

Rupanya, kasus perundungan tersebut bukanlah yang pertama kali, meskipun menjadi yang paling parah.

Menurut AP ia selama ini sudah memberikan edukasi pada putrinya mengenai penggunaan jilbab.

Namun ia tak ingin memaksakan pilihan sang anak dan mengghargai keputusan putrinya.(Tribun-video.vom/TribunMuria)

Artikel ini telah tayang di Tribunmuria.com dengan judul Sesalkan Perundungan di Sragen, Ganjar: Sudah Diperingatkan, Anda Berhadapan dengan Saya,

https://muria.tribunnews.com/2022/11/14/sesalkan-perundungan-di-sragen-ganjar-sudah-diperingatkan-anda-berhadapan-dengan-saya

Host: Dea Mita
VP: Zainal Praditya
#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral

source

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *