di Sini Suasananya yang Menakutkan

JAKARTA, KOMPAS.com – Aktris Shareefa Daanish mengungkap perbedaan perannya dalam film Rumah Kaliurang dengan film-film horor dia sebelumnya.

Menurut Shareefa, dalam film itu dia tak akan menakut-nakuti penonton. Justru film ini menyuguhkan suasana yang mencekam.

“Kebanyakan film-film saya yang sebelumnya saya dibuat seram, saya menakuti-nakuti penonton, tapi film ini suasananya yang menakuti penonton,” kata Shareefa dalam jumpa pers di CGV FX Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (25/10/2022).

Baca juga: Ogah Dibilang Ratunya Film Horor Indonesia, Shareefa Daanish Sebut Nama Ini yang Lebih Layak

Dalam film besutan sutradara Dwi Sasono ini, Shareefa Daanish juga harus memerankan karakter remaja yang bernama Rani.

“Selain itu menurunkan umur saya, karakter saya 25 tahun (di film ini), saat itu (usia saya) 36 tahun. Saya harus jadi remaja,” ucap Shareefa.

Lebih lanjut, Shareefa berharap film ini bisa menghibur.

“Saya harap film ini ada impact-nya dan scene-scene-nya bisa menghantui penonton sampai rumah,” tutur Shareefa tertawa.

Baca juga: Shareefa Daanish Harus Turunkan Umur gara-gara Rumah Kaliurang

Selain Shareefa, film ini juga dibintangi Randy Pangalila, Wafda Saifan Lubis, Erika Carlina, dan Khiva Iskak.

Film Rumah Kaliurang mengisahkan tentang lima orang sahabat yakni Rani, Brama, Kinan, Aji dan Anom.

Kelima sahabat ini merencanakan sebuah liburan.

Selengkapnya


Posted

in

by

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *