TRIBUNTRENDS.COM – Tak ingin ketinggalan momen bersejarah, bapak-bapak ini viral menyaksikan laga final Timnas Indonesia vs Thailand pada SEA Games 2023 saat menggali kuburan.
Sontak video tersebut pun menjadi sorotan netizen dan viral di media sosial.
Momen unik itu terekam di sebuah video yang diunggah akun @terangmedia, Rabu (17/5/2023).
Baca juga: AKSI Tengil Selebrasi Timnas Thailand Picu Kericuhan di Final SEA Games 2023, Sumardji Kena Pukul
Ada-ada saja kelakuan sejumlah bapak-bapak yang tidak ingin ketinggalan laga pamungkas Timnas di Final SEA Games 2023 melawan Thailand.
Momen itu terekam di sebuah video yang diunggah akun @terangmedia, Rabu (17/5/2023), sejumlah bapak-bapak menonton bola sambil menggali kuburan.
Tidak diketahui di mana lokasi video itu diambil, namun diduga berada di pulau Jawa, hal ini diketahui dari bahasa yang digunakan oleh pria di dalam video tersebut.
Dalam unggahan tersebut, sejumlah bapak-bapak tengah tengah menggali kuburan di pemakaman.
Karena suasana malam, gali kuburan menggunakan penerangan lampu.
Beberapa diantara mereka terlihat tengah sibuk menggali kuburan.
Namun beberapa pria lain terlihat juga menonton laga final Indonesia lawan Thailand di kuburan tersebut.
Pria tersebut menonton bola di kuburan dengan menggunakan handphone miliknya.
Mereka nampak menikmati suasana menonton bola di kuburan tersebut.
Tapi meski asyik menonton laga final tersebut, tidak menghambat proses gali kuburan tersebut.
Baca juga: SOSOK Sumardji, Manajer Timnas Indonesia Berdarah Dipukuli Official Thailand, Orang Penting di Polri

“Seru juga kalau teriak bareng-bareng,” tulis akun tersebut.