Bechi Anak Kiai Jombang DPO Pencabulan Disebut Ahli Metafakta

Jombang – Tersangka kasus pencabulan pada santriwati, Moch Subchi Azal Tsani (MSAT) alias Mas Bechi belum tertangkap. Selama bertahun-tahun menyandang status tersangka, ia masih bebas berkeliaran.

Dilansir dari detikJatim, Selasa (5/7/2022), bahkan, sudah 6 bulan menjadi DPO, Subchi aman-aman saja dan dibela sang ayah, yang merupakan sosok kiai besar di Jombang. Lalu, siapa sosok Bechi?

Bechi merupakan putra petinggi Pengasuh Ponpes Shiddiqiyyah, KH Muhammad Mukhtar Mukthi. Saat ini, dia menjabat sebagai pengasuh ponpes atau Wakil Rektor Ponpes Majma’al Bachroin Hubbul Wathon Minal Iman Shiddiqiyyah, Desa Losari, Ploso, Jombang.

Diketahui, Bechi terkenal memiliki ilmu metafakta. Ilmu inilah yang dijadikan modusnya dalam melakukan pencabulan hingga persetubuhan pada santriwatinya. Selain itu, Bechi juga dikenal sebagai anak band.

Sebelum mencabuli korban, Bechi melakukan modus merekrut korban menjadi salah satu tim relawan kesehatan. Relawan ini akan diajari ilmu metafakta. Ilmu ini disebut bisa digunakan untuk proses penyembuhan. Korban pun dijanjikan akan ditransfer ilmu metafakta tersebut.

“Modusnya korban dimasukkan oleh seseorang, anak buahnya tersangka untuk menjadi salah satu tim kesehatan, metafakta,” kata pendamping korban Nun Sayuti.

Baca selengkapnya di sini

(idh/imk)

Selengkapnya

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *